Walikota: Calo Jangan Dihiraukan

Diterbitkan oleh Dachroni pada Kamis, 26 November 2009 00:00 WIB dengan kategori Nasional dan sudah 808 kali ditampilkan

TANJUNGPINANG -Pasca seleksi tertulis calon pegawai negeri sipil daerah (CPNSD) Walikota Tanjungpinang, Dra. Hj. Suryatati A. Manan meminta kepada para peserta untuk tidak menghiraukan calo yang menjanjikan kelulusan peserta seleksi CPNSD.
TANJUNGPINANG -Pasca seleksi tertulis calon pegawai negeri sipil daerah (CPNSD) Walikota Tanjungpinang, Dra. Hj. Suryatati A. Manan meminta kepada para peserta untuk tidak menghiraukan calo yang menjanjikan kelulusan peserta seleksi CPNSD.

Hal ini dikemukakannya saat melakukan sidak ke beberapa tempat proses seleksi CPNSD di kota Tanjungpinang. Tatik, demikian sapaan akrab Walikota Tanjungpinang ini mengatakan calon CPNSD tidak boleh tertipu oleh calo.

"Kita berharap jangan sampai peserta mau digombali sama calo," pesan Tatik. Modus yang biasa dilakukan oleh para calo biasanya meyakinkan para peserta seleksi CPNSD bahwa mereka memiliki jaringan kepada tim seleksi CPNSD.