Satgas TMMD Kodim 1206/PSB Bersihkan Lapangan Bola

Diterbitkan oleh Tauhid pada Selasa, 23 Maret 2021 21:46 WIB dengan kategori Tmmd dan sudah 354 kali ditampilkan

Pengkadan – disela-sela kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 anggota satgas dan warga sekitar sedang melakukan gotong royong lapangan bola di Desa Sukaramai kecamatan pengkadan Kabupaten Kapuas hulu.
Senin (22/03/2021)

Anggota Satgas TMMD Ke-110 Kodim 1206/PSB, Sertu Yudha bersama rekan anggota satgas TMMD memotong rumput dengan mesin di lapangan sepakbola.


Sertu Yudha mengatakan, kerja bakti atau gotong royong ini dilakukan di lapangan bola dan pembersihan rumput. Selain itu juga sebagai bentuk sinergitas antara warga dan TNI di program TMMD.

Menurutnya, dalam program TMMD sendiri, TNI membantu pemerintah dalam akselerasi pembangunan masyarakat baik fisik maupun non fisik.

Di sisi lain, tujuan utama pelaksanaan TMMD adalah untuk mensejahterakan masyarakat dan dalam rangka meningkatkan kemanunggalan TNI-rakyat.

"Semoga sinergitas antara TNI dan warga terus terjalin hubungan yang baik," pungkasnya.
(And/1206)