Polsek Cepiring Terus Hadir Berikan Pengamanan Dalam Mensukseskan Vaksinasi Covid-19

Diterbitkan oleh Suroto pada Selasa, 14 Juni 2022 19:40 WIB dengan kategori Daerah Jawa Tengah dan sudah 389 kali ditampilkan

KENDAL - JATENG

Personil Polsek Cepiring  melaksanakan pengamanan kegiatan vaksinasi yang menjadi program pemerintah yaitu Vaksinasi dosis 1,2 dan 3 di Puskesmas Cepiring Kabupaten Kendal, Selasa (13/6/2022).
 
Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap pelaksanaan program pemerintah dalam hal meminimalisir dampak yang disebabkan oleh virus corona atau covid 19 yaitu vaksinasi dosis 1,2 dan 3 sehingga bisa berjalan aman dan lancar dengan harapan keamanan dan ketertiban masyarakat tetap aman dan kondusif.
 
Vaksinasi  virus corona atau Covid 19 yang dilakukan oleh tenaga kesehatan dari Puskesmas Cepiring dengan menggunakan vaksin Pfizer dan Moderna serta melalui tahapan-tahapan pemeriksaan terlebih dahulu, sehingga pelaksanaan program berjalan dengan lancar, untuk yang tervaksin hari ini sejumlah 62 orang dan diharapkan tujuan program pemerintah tersebut bisa tercapai.
 
“Kegiatan pengamanan ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan keamanan kepada masyarakat dan dukungan terhadap pelaksanaan program pemerintah untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus corona atau covid 19 khususnya di wilayah hukum Polsek Cepiring,” jelas Kapolsek Cepiring AKP Agung Setio Nugroho.

Kehadiran kami disini ditengah-tengah masyarakat pada pelaksanaan kegiatan vaksinasi ini semoga dapat memberikan rasa aman serta nyaman dan juga menjaga kondusifitas selama kegiatan vaksinasi berlangsung.

“Kami berharap agar masyarakat yang telah menerima vaksin untuk tetap memakai masker dan juga mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah,”Ucap AKP Agung Setio Nugroho.

Kapolsek Cepiring menambahkan kegiatan yang dilakukan Polsek Cepiring dalam rangka pemantauan dan pengamanan upaya vaksinasi memutus rantai penyebaran virus covid 19 dan menuju Herd Immunity sehingga tercipta situasi kamtibmas yang kondusif.

Suroto Anto Saputro