PS3 Slim Raih Penjualan 1 Juta Unit
Ada dua hal menarik dari pelaksanaan Tokyo Game Show yang berlangsung 20-27 September lalu, pertama Sony sukses meraih penjualan signifikan PS3 versi slim.
Ada dua hal menarik dari pelaksanaan Tokyo Game Show yang berlangsung 20-27 September lalu, pertama Sony sukses meraih penjualan signifikan PS3 versi slim. Total penjualan 1 juta unit di seluruh dunia berhasil diraih Sony usai peluncuran produk tiga minggu lalu. Sukses ini, menjadi pelengkap keberhasilan Sony setelah menabuh era playstation di awal milenium baru.
"PS3 yang harganya lebih murah ini berhasil kami jual satu juta unit dalam tiga minggu pertama sejak peluncurannya Mei lalu," ungkap CEO Sony Computer Entertainment, Kaz Hirai, seperti yang dikutip dari Softpedia, akhir pekan lalu.
Hirai juga mengklaim, PS3 slim didesain dengan sistim kendali game baru yang mampu mendeteksi gerak penggunanya. Sistem kendali itu ditenggarai menjadi daya tarik tersendiri PS3. Dia juga menyebut, konsol ini memang sengaja dirancang untuk kebutuhan penikmat game hardcore yang menginginkan pengalaman baru.
Menurut Hirai, Sony, terutama PS3, kedepan akan fokus pada teknologi 3D dalam game-gamenya. Pihaknya, kata dia, juga akan memaketkan PS3 dengan controller tersebut dan kamera PlayStation Eye sebagai kendali alternatif pada musim semi 2010 mendatang.
Saat Tokyo Game Show, Sony juga membuat gebrakan dengan memangkas harga PS3 Slim. Semula PS3 Slim yang berharga US$ 599 dipangkas menjadi US$ 299 atau sekitar 3 juta rupiah. Jadi, wajar saja bila Sony berhasil meraih penjualan 1 juta unit.
Lalu apa hal menarik kedua? Sony memanfaatkan betul momentum salah satu pameran game terbesar di dunia itu plus gaung Final Fantasy XIII untuk perkenalan proyek Playstation 3 edisi khusus. PS3 Slim edisi terbatas itu memiliki casing putih bertemakan Fantasy XIII.
Sayangnya, para penggila game harus bersabar, karena PS3 edisi terbatas ini baru memasuki pasar Jepang pada 17 Desember mendatang dengan banderol harga $458 atau sekitar 5 jutaan rupiah. Namun belum bisa dipastikan, apakah konsol game berkapasitas 250 GB ini bisa masuk ke Indonesia atau tidak.
Proyek garapan pencipta video game Jepang, Square Enix Holdings Co ini memiliki nilai strategis bagi Sony. Secara dramatis, Game Final Fantasy sendiri telah terjual lebih dari 85 juta unit di seluruh dunia sejak pertama kali dirilis di tahun 1987. Dengan begitu pihak Sony tentu berharap keberadaan Final Fantasy XIII akan membantu penjualan konsol game Sony Corp PlayStation 3. cr2/berbagai sumber/itz
sumber: www.republika.co.id