Cegah Virus Corona/Covid 19Hasanuddin Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Desa Ngal

Diterbitkan oleh Admin pada Rabu, 1 April 2020 13:14 WIB dengan kategori Headline Karimun dan sudah 675 kali ditampilkan

KARIMUN - Anggota Dewan dari fraksi PKS, Hasanuddin, Selasa (31/03/20), melakukan penyemprotan desinfektan di tempat dan fasilitas umum, hingga ke Pulau Ngal. Hal ini merupakan bentuk sinergi dalam pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Karimun.

Hasanuddin Ketua Fraksi PKS mengatakan, penyemprotan desinfektan ini kita lakukan secara mandiri.Dalam rangka upaya mencegah penyebaran covid-19 di Desa Ngal. Sesuai dengan arahan Bupati Karimun bahwa percepatan penanganan covid-19 itu dimulai dari masing-masing desa secara mandiri.

“Selain kerumah warga juga ditempat ibadah seperti mesjid dan mushalla juga dilakukan penyemprotan disinfektan,” ujarnya.

Kita berharap agar warga desa Ngal terjauhi penyakit Covid 19. Jangan menunggu petugas datang dulu, selagi kita bisa apa salahnya kita mulai duluan, sebagai pemuda tentu kita memiliki tanggungjawab untuk menjaga kenyamanan dan kesehatan masyarakat dan lingkungan sekitar kita

Ayo warga Desa Ngal secara bersama kita tanggulangi penyebaran virus covid-19 di desa kita masing-masing dengan menerapkan pola hidup sehat, rajin cuci tangan, gunakan masker saat bepergian, hindari kerumunan dan jika ada keperluan yang tidak begitu penting jangan keluar rumah.