Assisten I Pemkab Asahan Hadiri Pengajian Akbar

Diterbitkan oleh Saiful Karama pada Kamis, 14 Desember 2023 00:00 WIB dengan kategori Asahan dan sudah 168 kali ditampilkan

ASAHAN | Masyarakat dan Pemerintahan Kecamatan Rahuning Kabupaten Asahan menggelar pengajian Akbar yang dilaksanakan pada Kamis (14/12/2023), assisten I bidang Pemerintahan dan Kesra turut hadir.

Bupati Asahan yang diwakili Assisten I bidang Pemerintahan dan Kesra Buwono Prawana dalam keterangannya mengatakan Pemerintah Kabupaten Asahan menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya pelaksanaan pengajian Akbar di kecamatan Rahuning ini, dengan semakin seringnya kita melaksanakan kegiatan keagamaan seperti ini, niscaya keberkahan itu akan senantiasa ada.

Pengajian Akbar ini bukanlah hal yang baru kita kenal, namun pengajian Akbar ini merupakan aktivitas yang sudah sering kita lakukan dalam kehidupan ditengah tengah masyarakat, dan pengajian Akbar ini juga memiliki makna dalam memperdalam dan mengevaluasi diri sekaligus pendekatan diri kepada Rasulullah , ujarnya. 

Buwono Prawana juga mengatakan sangat diharapkan warga masyarakat kecamatan Rahuning ini tidak berhenti dalam melaksanakan kegiatan keagamaan seperti ini, dan diharapkan juga kiranya kita juga dapat mengaplikasikan ajaran agama menjadi orang yang mengerti dan paham tentang agama.

Terlebih saat ini kita semua menghadapi masa Pemilu, diharapkan juga kepada Aparatur Sipil Negara se kabupaten Asahan untuk tetap menjaga netralitas dalam Pemilihan Umum ini, juga kepada warga masyarakat untuk senantiasa menjaga stabilitas keamanan dan kerukunan, dan jauhilah gesekan yang dapat menimbulkan konflik, pungkasnya. (red)