Program Kepri Terang Hampir Rampung, Rasio Elektrifikasi Capai 98,19 Persen

Diterbitkan oleh Redaksi pada Rabu, 16 April 2025 16:17 WIB dengan kategori Advertorial Batam dan sudah 80 kali ditampilkan

BATAM - Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad, mengumumkan bahwa hingga awal April 2025, rasio elektrifikasi di Kepri telah mencapai 98,19 persen. Angka ini meningkat 4,47 persen dibandingkan tahun 2020. Awal kepemimpinan Ansar dimulai dari rasio 93,72 persen, terus naik tiap tahun hingga mencapai hampir 100 persen saat ini.

Melalui program "Kepri Terang," jumlah pulau berpenghuni tanpa listrik berkurang drastis dari 118 pulau (tahun 2020) menjadi hanya 38 pulau (tahun 2025). Sebanyak 155 pulau kini telah teraliri listrik PLN, dan 31 pulau lainnya mendapat listrik dari bantuan non-PLN.

Fokus ke depan adalah menyelesaikan elektrifikasi di 38 pulau tersebut dan meningkatkan jam nyala listrik di sistem isolated PLN dari 14 jam menjadi 24 jam. Hingga kini, masih ada tiga ibu kota kecamatan di Kepri yang listriknya beroperasi 14 jam per hari.

Program ini juga telah memberikan 12.764 bantuan pasang baru listrik kepada rumah tangga, didukung oleh APBD, APBN, CSR, dan sistem solar home (SHS). Gubernur Ansar berharap pelayanan listrik yang semakin merata ini akan mempercepat pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kepri.